Arti Whatsapp From Meta
Aplikasi

WhatsApp From Meta Muncul di WA Versi Terbaru, Ini Artinya!

Banyak yang bertanya-tanya tentang whatsApp from meta muncul di versi wa terbaru, artinya apa? Beberapa aplikasi misalnya Instagram dan WhatsApp memang diperbincangkan beberapa waktu belakangan. Alasannya, muncul tulisan “from meta” ketika membuka aplikasinya.

Banyak masyarakat yang penasaran apakah arti tulisan ini yang ada di bagian bawah layar saat membuka aplikasi WhatsApp. Selanjutnya apakah yang membuat tulisan tersebut muncul?. Sebelumnya, teks yang muncul di bawah Aplikasi yaitu WhatsApp from Facebook berubah menjadi WhatsApp from meta, mengapa demikian?

Arti Whatsapp From Meta
Arti Whatsapp From Meta

Mengapa WhatsApp From Meta Muncul Di Versi Wa?

WhatsApp menjadi aplikasi yang sedang diperbincangkan hangat di media sosial pada beberapa waktu belakangan. Alasannya, adanya tulisan Meta di bagian bawah layarnya ketika pertama kali dibuka. Sebelumnya, Mark Zuckerberg sebagai CEO Facebook telah memberitahukan bahwa Facebook inc akan berganti nama.

Nama perusahaan induk yang akan menggantikan Facebook yaitu Meta. Nama ini dipilih karena disesuaikan dengan visi Facebook inc yaitu untuk mengembangkan konsep metaverse. Inilah alasannya kenapa ada tulisan WhatsApp from Meta ketika membuka aplikasinya. Teks tersebut tidak hanya muncul di WhatsApp, namun juga di Instagram.

WhatsApp From Meta Muncul Di Versi Wa Terbaru, Apa Artinya?

Sebelum munculnya tulisan WhatsApp from Meta ini, tulisan yang ada di aplikasi WA maupun Instagram yaitu WA from Facebook. Pergantian nama ini tidak akan mengubah aplikasi Facebook, melainkan hanya perubahan nama dari perusahaan induknya yaitu Facebook inc.

Tulisan Whatsapp From Meta Di Aplikasi Wa Terbaru
Tulisan Whatsapp From Meta Di Aplikasi Wa Terbaru

Artikel terkait: Download WA GB Official Terbaru

Lihat dan baca:  Sound of Text Doraemon jadi Notif WA Lucu tanpa Instal Aplikasi

Sehingga, whatsApp from meta muncul di versi wa memberikan arti bahwa whatsapp adalah aplikasi yang sama dengan jenis yang lain seperti Instagram dan Facebook, yaitu menginduk kepada perusahaan Meta. Jadi, saat anda melihat tanda tulisan “From Meta”, artinya sedang menggunakan aplikasi yang dibuat dari perusahaan Meta yang menjadi induk Facebook, Instagram, dan WhatsApp.

Bagaimana Jika Tidak Muncul Tulisan Wa From Meta?

Ketika anda menggunakan aplikasi WA namun tidak muncul tulisan tersebut Jangan khawatir. Mungkin, anda belum melakukan update WhatsApp ke versi terbarunya. Adapun jika memang belum update otomatis, caranya cukup mudah dilakukan.

Anda tinggal masuk ke Play store dan kemudian ketikan WhatsApp. Selanjutnya, saat aplikasi sudah muncul Anda tinggal klik tulisan update. Tunggulah beberapa saat sampai proses pembaharuan selesai dilakukan. Jika sudah, cobalah untuk membuka kembali aplikasinya dan pasti akan muncul tulisan WhatsApp from Meta di bagian bawah layar.

Seperti Apa Konsep Whatsapp Meta Ke Depan?

Seperti yang sudah disampaikan oleh Mark Zuckerberg, bahwa kedepannya perusahaan mereka menerapkan apa yang dinamakan Metaverse. Dari video yang ada di YouTube, konsep metaverse tidak hanya sekedar melihat layar untuk video call, chatting, browsing dan sejenisnya.

Banner Brand Facebook Whatsapp Meta
Banner Brand Facebook Whatsapp Meta

Lebih dari itu, kedepannya para pengguna akan seperti masuk ke dunia metaverse dan melakukan berbagai hal di dalamnya. Mulai dari berkomunikasi, bermain game, melakukan berbagai pekerjaan, dan lain-lain. Jika dilihat dari apa yang disampaikan Mark, konsep metaverse ini sangatlah revolusioner.

Whatsapp juga bisa menjadi sarana berkomunikasi di metaverse ini. Jadi, kita tunggu saja kedepannya seperti apa realisasi dari konsep yang digadang-gadang membawa perubahan baru di dunia Internet. Pengalaman berkomunikasi akan jauh lebih menyenangkan dan realistis.

Lihat dan baca:  Aplikasi Poin Web: Fitur-Fitur dan Cara Menggunakannya

Jadi, Pelita.or.id menyimpulkan bahwa whatsApp from meta muncul di versi wa, artinya versi yang ada di handphone anda sudah diperbaharui. Jadi, jika muncul tulisan tersebut tidak usah khawatir dan tunggu saja perkembangan kedepannya seperti apa inovasi yang dimunculkan metaverse.

Posted by
Agus Hendarko

Menulis hal yang bermanfaat. Penulis lepas di berbagai media online dengan pengalaman menulis lebih dari 5 tahun.